Cara memasang kapasitor pompa air yang rusak dan mendeteksi kapasitor yang masih aktif

Cara memasang kapasitor pompa air yang rusak dan mendeteksi kapasitor yang masih aktif Kita sering menemukan kendala pada mesin pompa air...

Loading...
A+ A-

Cara memasang kapasitor pompa air yang rusak dan mendeteksi kapasitor yang masih aktif

Kita sering menemukan kendala pada mesin pompa air yang kita miliki, tak selamanya mesin yang sering kita gunakan mendapati kendala-kendala yang tidak diinginkan.  Ada mesin pompa air jika dinyalakan mesin menyala namun pada mesin ini tiak berputas dan hanya mengeluarkan suara yang berderung saja, biasanya inidisebabkan adanya kerusakan pada motor running kapasitor. Sehingga mesin menimbulkan kendala seperti itu. Kapasitor adalah suatu alat yang dapat menyimpan muatan atau energi dalam medan listrik.

Pompa air air juga menggunakan kapasitor sebagai penyimpanan energi, kapasitor pada pompa air berfungsi sebagai starting utama ketika mesin pompa air dihidupkan. Setelah pompa air hidup maka aliran listrik ke kapasitor akan terputus dengan sendirinya. Ciri fisik menandai dari kapasitor yang rusak biasanya adalah bagian atas kapasitornya menggelembung, kemudian body kapasitor yang pecah atau retak. tak jarang juga kapasitor yang sudah rusak namun tidak ada ciri seperti pada fisik yang retak.

Cara mengecek kapasitor yang masih berfungsi dan yang sudah rusak

Cara ini biasanya diakali dengan cara yang sederhana. Caranya adalah dengan mencolokkan kedua kabel kapasitor ke stop kontak listrik sesaat saja, kemudian dicolokkan ke api dan massa. Lakukanlah dengan berhati-hati untuk menghindari bahaya kesetrum. Setelah itu cabut dan coba letakkan kedua ujung kabel, apabila mendapati percikan api maka kapasitor masih dalam keadaan baik. Hal ini masih dapat dikatakan masih dapat menyimpan arus listrik. sedangkan yang rusak jika tidak mendapati percikan api maka dikatakan kapasitor telah rusak dan perlu di ganti dengan yang baru.

Cara mengganti mesin kapasitor pompa air

Yang saya dapati dirumah adalah mesin pompa air shimizu PS 128 yang di gunakan dirumah.

  1. Cara pertama membuka box pengaman kapasitor yang ada pada body mesin pompa air. Selanjutnya buka dan lepas kabelnya lalu bawa ke toko pompa air untuk membeli kapasitor dengan type yang sama. atau kapasitor yang sejenisnya dan cocok dengan mesin pompa air yang anda gunakan. Jangan lupa untuk mencatat merek mesin pompa air anda. Dimaksudkan untuk memodahkan anda untuk mencari ke toko kapasitor apa bila kapasiotr yang anda cari tidak ada di toko.

  2. Memasang kembali kapasitor anda di mesin pompa air dan sambungkan kembali sambungan kabel dan jangan lupa untuk membungkus dengan solatip hitam bisa juga menggunakan pengaman lain. Hal ini dimaksudkan untuk menghindari konsleting listrik apabila kabel terkena air.
  3. Selanjutnya memasangkan kembali box pengaman kapasitor dengan benar dan rapat, agar air tidak dapat masuk melalui celah-celah yang terbuka apa bila dalam pemasangan box tidak rapat.
Jika hal itu semua telah terpasang dengan baik, maka biasanya tidak akan ada kerusakan lainnya dan mesin pompa air anda akan aktif seperti sediakala.

Related

CARA AMPUH 8780987697696108941

Post a Comment

Hot in week

Comments

Test iklan

item